Dandim 0709/Kebumen Hadiri Apel Deklarasi Jateng Zero Knalpot Brong 

    Dandim 0709/Kebumen Hadiri Apel Deklarasi Jateng Zero Knalpot Brong 

    KEBUMEN - Bertempat di Halaman  MaPolres Kebumen, Komandan Kodim (Dandim) 0709/Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana S.Hub.Int. M.Han., menghadiri kegiatan Apel Deklarasi Jateng Zero Knalpot Brong Kabupaten Kebumen. Minggu (14/01/24)

    Apel dengan tema "Mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif dalam rangka Pemilu Damai 2024" dipimpin oleh Kapolres Kebumen diwakili Waka Polres Kebumen Kompol Andi Mohamad Akbar Mekuo., S.H., S.I.K., M.H., dan Bertugas sebagai Komandan apel Iptu Budi Santoso S.H., (Kanit Gakum Polres Kebumen) 

    Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Kebumen diwakili Kasatpol PP Kabupaten Kebumen, Dandim 0709 / Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana S.Hub.Int., M.Han, Waka Polres Kebumen Kompol Andi Mohamad Akbar Mekuo S.H., S.I.K., M.H., Kadishub Kebumen Slamet Mustolkah S.T.M.T, Kakesbangpol Kabupaten Kebumen Widiatmoko S.H, M.H., Kadispora Kebumen Yanie Giat Setyawan S.Sos., M.Acc., Pengadilan Negeri Kabumen Muhamad Khozin S.H.M.H., Kasidatun Kajari Kebumen Margono S.H., Kepala satpol PP Kebumen  Puspitasari S.H., M.Ec Dev., Pejabat Utama dan Perwira Staf Polres Kebumen serta kepala OPD Kabupaten Kebumen, Kapolsek Jajaran Polres Kebumen, Ketua Bawaslu Kebumen, Ketua KPU Kebumen serta Ketua Ikatan Motor Kebumen dan Kepala Sekolah serta siswa siswi SMA N 2 Kebumen.

    Amanat Pimpinan Apel yang dibacakan Wakapolres Kebumen Kompol Andi Mohamad Akbar Mekuo S.H., S.I.K., M.H., mengatakan bahwa Kami mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi setinggi - tingginya kepada seluruh peserta yang hadir, sehingga deklarasi jawa tengah zero knalpot brong di Kabupaten Kebumen dapat terlaksana dengan baik.

    " Pertama dan paling utama, marilah senantiasa kita ucapkan puji syukur kepada tuhan yang maha esa, bahwasannya pada hari ini, kita bisa berkumpul di tempat ini, dalam acara "deklarasi dan glorifikasi jawa tengah zero knalpot brong untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif dalam rangka pemilu damai 2024.

    Dalam rangka mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah hukum Polres Kebumen, Satlantas telah melaksanakan kegiatan penindakan dan penegakan hukum pelanggaran lalu lintas kasat mata yang berpotensi laka seperti pengemdara tidak menggunakan helm, pengendara di bawah umur, serta melawan arus danlainsebagainya.

    Kami menyadari, kepolisian tidak bisa bekerja secara optimal tanpa kerjasama dan dukungan dari masyarakat.
    Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, kami mengajak peran aktif seluruh elemen masyarakat di kab. kebumen yang hadir untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas.

    Hal ini menjadi contoh masyarakat yang lain, sehingga kita semua satu visi, satu misi untuk bersama mensukseskan pemilu damai tahun 2024, "tutupnya. 

    Kegiatan diakhiri dengan Kenferensi Pers dan pemusnahan barang bukti Knalpot Brong. (Pendim)

    Redaktur : Nasruloh

    kebumen jateng
    Nasruloh

    Nasruloh

    Artikel Sebelumnya

    Pererat Persaudaraan, Karutan Kebumen Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Balita, Kasdim O709/Kebumen...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami